Ternyata Saat ini kita kembali kepada kehidupan Jahiliyah ..

Dengan membaca judul artikel diatas mungkin sebagian orang tidak percaya, sebagian lagi mungkin bilang ah .. masak sih... atau mungkin malah bilang wah nih admin membaca alquran sudah keblinger, masak jaman sekarang dibilang zaman Jahiliah, ada ada saja.Bagi yang mempunyai pendapat berbeda mungkin akan menyalahkan dan tidak menerima kenyataan ini bahwa kita saat ini telah kembali kepada zaman jahiliyah.

Sudah 14 abad lamanya sejak Rasul Saw. Hijrah dari Mekah Al-Mukarramah ke Al-Madinah Al-Munawwarah. Momentum terbaik bagi umat islam untuk hijrah dan lebih mengenal sejarah hidup, perjuangan dan berbagai penderitaan. Hijrah adalah bukti nyata bagi orang-orang yang benar-benar beriman pada Allah dan Rasul-Nya, serta jaminan bagi mereka memperoleh ampunan dan syurga Allah. 
Firman Allah swt dalam Surah Al Anfaal : 74 :
 "Dan orang-orang yang beriman dan berhijrah serta berjihad pada jalan Allah, dan orang-orang yang memberi tempat kediaman dan memberi pertolongan (kepada orang-orang muhajirin), mereka itulah orang-orang yang benar-benar beriman. Mereka memperoleh ampunan dan rezki (nikmat) yang mulia"

Dalam pandangan Islam gaya hidup tersebut dapat dikelompokkan menjadi dua golongan, yaitu: 

1) gaya hidup Islamiyah, Gaya hidup Islami mempunyai landasan yang mutlak dan kuat, yaitu Alquran Dan As Sunnah.
2) gaya hidup jahiliyah. Adapun gaya hidup jahili, landasannya yaitu syirik dan kufur.

Setiap Muslim sudah menjadi keharusan baginya untuk memilih gaya hidup Islami dalam menjalani hidup dan kehidupan-nya. akan tetapi dalam kenyataan justru membuat kita sangat prihatin, sebab justru gaya hidup jahiliyah itulah yang melingkupi sebagian besar umat Islam.
Kehidupan bangsa Arab sebelum diutusnya Rasulullah berada dalam kekacauan yang luar biasa. Mereka menyekutukan Allah, banyak berbuat maksiat, tidak memiliki norma, dan berbagai bentuk kebobrokan moral lain. menggambarkan suatu zaman di mana pada saat itu manusia kehilangan kepribadian akal dan pikirannya karena kekosongan jiwa mereka mereka.
Manusia saat itu benar-benar dalam kebodohan yang sangat akan ucapan-ucapan yang mereka sangka baik padahal bukan, serta amalan yang disangka baik padahal rusak.  gambaran ringkas keadaan manusia khususnya di kota Makkah yang sangat parah saat itu, peribadatan kepada berhala menjadi pemandangan yang sangat mencolok. Apalagi, kesyirikan masyarakat waktu itu dianggap sebagai agama Ibrahim ‘alaihis salam.

Selain kesyirikan, kebiasaan jelek yang mereka lakukan adalah perjudian dan mengundi nasib dengan  anak panah. Mereka juga mempercayai berita-berita ahli nujum, peramal dan dukun. Tentunya, kenyataan yang ada lebih dari yang tergambar di atas. sifat atau perilaku itu semua lebur dalam kerusakan agama, moral yang bejat, yang di kemudian hari seluruhnya ditentang oleh Islam dengan diutusnya Rasullallah Shallallahu ‘alaihi Wasallam sebagai pelita yang sangat terang bagi umat islam.

Lalu bagaimana dengan umat islam saat ini ...?
Mengingat kondisi mayoritas manusia dewasa ini telah jauh dan teramat jauh dari petunjuk dan terang-terangan menentang aturan Allah dan Rasul-Nya. Kemaksiatan meraja lela zina khamr judi penipuan dan pemerkosaan hak sudah menjadi menu yang lezat dan disantap dengan lahap oleh masyarakat. Kita Lihat dan coba kita bandingkan antara umat terdahulu dengan saat ini, manakah yang lebih JAHILIYAH…………???
Umat terdahulu : Perzinahan sesama Jenis Homo seks
Umat Sekarang : Perzinahan sesama Jenis dan lain Jenis Homo seks, Lesbi, perzinahan di luar nikah (Lebih Parah)
UMAT yang mana yang lebih JAHILIYAH.........?

Umat Nabi terdahulu : Membunuh Bayi perempuan
Umat sekarang : Membunuh Bayi Perempuan dan Laki laki bahkan belum lahir pun sudah di bunuh
UMAT yang mana yang lebih JAHILIYAH.........?

Umat Terdahulu : mengundi Nasib dengan anak Panah
Umat Sekarang : Mengundi nasib dengan anak panah, Pergi ke Dukun, bertanya kepada Berhala, Ramalan kartu, Ramalan SMS, Ramalan garis tangan, Ramalan bintang, dll
UMAT yang mana yang lebih JAHILIYAH........?


umat terdahulu : Menyimpan harta Emas dan Perak dan enggan bersodaqah
umat sekarang : Menyimpan harta Emas, Perak, Renteneir, Bang Keliling, Asu Ransi, penjualan kredit yang 2 kali lipat, dll (di dalam harta itu ada hak anak yatim dan fakir miskin)
Umat yang mana yang lebih JAHILIYAH...?

Baca selengkapnya disini 

Posting 2 hari yang lalu
Teman 1 : hai kawan kenapa engkau selalu menumpuk numpuk harta ...?
Teman 2 : untuk bekal anak dan istri ku kelak agar mereka tidak bekerja keras seperti saya.
Teman 1 : Bacalah Istighfar dan syahadat semoga allah Swt mengampuni mu.
Teman 2 : Kenapa ....?

Teman 1 : "dan orang-orang  yg menyimpan emas dan perak dan tidak menafkahkan pada jalan Allah, maka beritahukanlah  kepada mereka, (bahwa mereka akan mendapat siksa yang pedih. Pada hari dipanaskannya emas dan perak itu dalam neraka Jahanam, lalu dibakar dengannya dahi mereka, lambung dan punggung mereka (lalu dikatakan ) kepada mereka : "INILAH HARTA BENDAMU YANG KAMU SIMPAN UNTUK DIRIMU SENDIRI, maka rasakanlah sekarang (akibat dari) apa yg kamu simpan itu." (QS. Attaubah :34-35)

wallahu'alam



7 komentar:

Heroick Destama said...

Alhamdulillah saya mengumpulkan dan mensodakohkan bahkan lebih dr 2.5%. Maaf bukan berarti ria. menurut antum gimana?
Klo buat kondisi sekarang sy YES balik k zaman zahilia.
Saran sy buat Umat Islam khususnya Umat Islam Indonesia untuk bersatu membangun diri dan sikap, mmbangun peradaban yg telah di buat oleh Rasul dan bertoleransi antar agama.
Jangan lupa membangun dengan sodakoh lebihkan sodakoh kalian dari biasanya dan sodakohkan ke baitulmall yg benar.

Unknown said...

Jangan mengumbar apa yg telah diberikan nanti pahalanya hangus...

Unknown said...

Umat terdahulu menyembah banyak Tuhan, tp sekarang nggak percaya adanya Tuhan (komunis), umat yg mana lebih jahiliyah?

Unknown said...

Umat terdahulu menyembah banyak Tuhan, tp sekarang nggak percaya adanya Tuhan (komunis), umat yg mana lebih jahiliyah?

Syarifahsan said...

sekarang juga banyak yg menyembah banyak tuhan. malah sudah banyak yg menyembah syetan secara langsung/ berhala perantaranya. sekarang memang jamannya sudah jaman jahiliyah. para ulama juga meemperbincangkan kalau kiamat ga akan lama lagi dan diperkirakan umat islam didunia juga udah ga akan berumur panjang lagi. bahkan sekarang negara2 palestin dll yg sedang berperang sedang menunggu imam mahdi. jika imam mahdi sudah muncul yasudah tinggal menunggu bbrapa tahun lagi kiamat benar2 terjadi. bahkan sekarangpun yg benar menjadi salah, dan yg salah lebih salah lagi. mmg udah masuk jaman jahiliyah.

Achmad said...

Antar sesama muslim,sudah sewajibnya kita memperbanyak amal,beribadah kepada Allah,sholat,puasa,menjalin tali silaturahmi dll..yang nantinya amal2 itu yg membantu kita di akherat kelak.amiinn.

PERAN PENGGANTI said...

Cukup dengan syariat islam negeri ini akan mendapat rahmat dari allah Subhana wa ta'ala

Design by The Blogger Templates

Design by The Blogger Templates